Dee Stories

Kumpulan artikel parenting yang ditulis oleh blogger parenting Indonesia.
Suka travelling & kuliner. Konselor ASI &MPASI.

Drama Korea Good Partner, Kisah Pengacara Spesialis Perceraian


Drama Korea Good Partner, Kisah Pengacara Spesialis Perceraian



Annyeonghaseyo, teman deestories.. 

Drama Korea Good Partner baru saja tamat. Siapa yang sudah mengikuti drama ini? Drama duet maut antara Jang Na-ra dan Nam Ji-hyun ini sukses meraih rating tinggi dalam setiap penayangan, lho! Drama yang mengangkat kisah pengacara spesilis perceraian ini sangat related dalam kehidupan sehari-hari. Mungkin karena yang menulis drama ini adalah seorang mantan pengacara, jadi kisah hukumnya terasa begitu nyata. 


Seperti apa review drama Korea Good Partner ini? Yuk baca artikel ini sampai habis, ya! 


Profil K-drama Good Partner


Judul

Good Partner


Pemeran Utama

Jang Na-ra, Nam Ji-hyun, Kim Jun-han, Pyo Ji-hoon, Ji Seung-hyun, Han Jae-yi


Tanggal Rilis

Jul 12, 2024


Genre

Comedy, Law, Life, Drama


Episode

16


Network

SBS/VIU




Sinopsis Drama Good Partner


Genre hukum adalah favorit saya. Drama Korea dengan genre ini tak akan saya lewatkan. Saat drama Good Partner tayang, saya langsung menontonnya. Apalagi, drama ini mengangkat kisah sukses pengacara perempuan spesialis perceraian. Aroma girl power nya kuat banget, makin semangat buat nonton! 


Cha Eun-kyeong, bintang utama firma hukum Daejeong


Cha Eun-kyeong (Jang Na-ra) adalah pengacara senior di firma hukum Daejeong. Dia bekerja sebagai pengacara spesialis perceraian. 


Kecerdasan dan kegigihannya membuat klien akan selalu meraih kemenangan dalam kasus perceraian. Tak heran jika banyak klien yang ingin ditangani kasus perceraiannya oleh Cha Eun-kyeong. Klien VIP adalah bagiannya. Eun-kyeong adalah bintang utama firma hukum Daejeong. 


Kesuksesan menjadi pengacara membuat Cha Eun-kyeong bagai selebritis. Dia mengisi acara talkshow di televisi dan menjadi dosen tamu pada fakultas hukum di kampus-kampus yang ada di Korea. 


Love hate relationship Cha Eun-kyeong dan Han Yu-ri


Drama Good Partner ini juga menghadirkan kisah love hate relationship antara Cha Eun-kyeong dan Han Yu-ri. Han Yu-ri diterima sebagai pengacara baru firma hukum Daejeong. Dia ingin sekali masuk divisi bisnis, eh tapi malah harus ke divisi perceraian. 


Drama Korea Good Partner, Kisah Pengacara Spesialis Perceraian



Divisi perceraian adalah hal yang sangat dihindari oleh Yu-ri. Dia tidak ingin bertemu Eun-kyeong. Maklum, pertemuan pertama mereka di kampus menimbulkan trauma bagi Yu-ri. 


Lalu kini mereka menjadi rekan kerja. Perbedaan karakter diantara keduanya sering menimbulkan perdebatan saat menangani sebuah kasus. Meski begitu, seiring berjalannya waktu, mereka berdua akhirnya menjadi partner yang baik. 


Perselingkuhan


Menjadi pengacara spesialis perceraian membuat Eun-kyeong harus menghadapi kenyataan pahit. Dia harus menghadapi perceraiannya sendiri. 


Suaminya berselingkuh dengan sekretarisnya sendiri. Eun-kyeong bahkan telah lama tahu kisah perselingkuhan ini sebelum suaminya menuntut cerai. 


Baca Juga : Drama Korea Love (ft Marriage and Divorce) - Kala Pernikahan Tak Seindah Harapan


Perceraian ini tak hanya menghancurkan rumah tangga Eun-kyeong, namun juga mengancam perjalanan karirnya sebagai pengacara. 


Sajikan berbagai kisah perceraian


Drama ini mengangkat kisah berbagai kisah perceraian. Mulai dari karena perselingkuhan, KDRT (Kekerasan Dalam Rumah Tangga), penelantaran, bahkan kelelahan berjuang sendiri dalam pernikahan. 


Semua kasus perceraian disajikan begitu nyata. Perseteruan tentang perebutan hak asuh anak, pembagian aset, serta tunjangan perceraian dibahas secara apik. Maklum, penulis drama ini adalah seorang mantan pengacara. 


Romansa kantor


Meski tipis, drama ini juga menyajikan romansa kantor. Adalah kisah cinta antara Han Yu-ri dan Jeon Eun-ho (Pyo Ji-hoon). 


Eun-ho adalah senior Yu-ri di kantor. Dia yang membantu Yu-ri beradaptasi dengan lingkungan kantor. Siapa sangka, benih cinta tumbuh. 


Drama Korea Good Partner, Kisah Pengacara Spesialis Perceraian



Meski awalnya tidak berjalan mulus, hubungan keduanya berhasil. Eun-ho berhasil menaklukkan hati Yu-ri yang trauma terhadap pernikahan karena perselingkuhan ayahnya. 


Persahabatan antara Cha Eun Kyung dan Jung Woo Jin


Jung Woo-jin (Kim Jun Han) adalah pengacara mitra di Tim Perceraian 2 Firma Hukum Daejeong. Ia dikenal karena kepemimpinannya yang lembut, pandai menengahi konflik, sehingga sangat dipercaya. 


Baca Juga : Divorce Attorney Shin, Pengacara Spesialis Perceraian


Para klien sangat menyukainya karena pembawaan Woo-jin yang menenangkan dan berintegritas. Jung Woo Jin dan Cha Eun Kyung sendiri bertemu sejak tahun pertama sebagai pengacara. Jung Woo Jin diam-diam mendukung Cha Eun Kyung dan selalu berada di sisinya. 


Kedekatan keduanya bahkan menimbulkan gosip. Woo-jin sempat dijuluki sebagai suami kantor Eun-kyeong. 


Kesan Nonton Drama Good Partner



Drama Korea Good Partner, Kisah Pengacara Spesialis Perceraian



Jujurly, awalnya meski tertarik dengan genre hukumnya, saya agak ragu buat nonton karena drama ini mengangkat kisah perselingkuhan. Maklum, saya orangnya overthinking, kalau nonton drama perselingkuhan sering baper sendiri. Tapi, akhirnya saya berhasil menyelesaikan drama ini. 


Baca Juga : Stop Nonton Film Tema Perselingkuhan! Kesehatan Mentalmu Lebih Penting


Kesan nonton drama Good Partner ini : SUKA BANGET… . 


Duh, emang aktingnya Jang Na-ra dan Nam Ji-hyun ini keren banget. Mereka bisa memainkan peran sebagai pengacara perempuan yang sukses. Cerdas dan selalu berusaha untuk membela kliennya. 


Bagaimana setiap kasus perceraian mampu diselesaikan dengan baik. Membela klien mendapatkan perceraian beserta hak-haknya. 


Setiap kasus yang disajikan dalam drama ini menjadi pelajaran tersendiri. Bahwa, perselingkuhan harus dihadapi dengan kepala dingin. Pastikan mengumpulkan bukti sebelum berjuang melawan pasangan yang selingkuh. 


Jangan takut untuk keluar dari pernikahan toxic. Perceraian bisa jadi jalan terbaik daripada bertahan dalam pernikahan yang penuh derita. 


Percayalah, pasangan hasil selingkuh tidak bertahan lama. Terbukti, suami Eun-kyeong bahkan tidak sudi menikahi selingkuhannya meski sudah bercerai. See? Senang banget disini pelakor kena getahnya. Hehehe 


Sedih juga nonton drama ini. Bagaimanapun, perceraian menimbulkan trauma yang mendalam bagi anak. Bagaimana Kim Jae-Hee ( Yu-Na), anak dari Eun-kyeong, sangat sedih dan trauma dengan perpisahan kedua orang tuanya. 


Trauma ini bisa dibawa sampai dewasa. Seperti Jae-hee, Han Yu-ri mengalami hal yang sama. Han Yu-ri takut menikah. Meski memiliki pacar yang baik, Yu-ri masih enggan menikah. Dia trauma dengan perceraian keduanya orang tuanya. 


So, please! Buat para orang tua, belajarlah mengendalikan diri. Jangan mengkhianati komitmen pernikahan. Bertanggung jawablah sebagai orang tua. Hadirkan keluarga  yang utuh dan hangat untuk anak. 


Drama Korea Good Partner, Kisah Pengacara Spesialis Perceraian



Meski nampak berakhir bahagia, drama ini masih menimbulkan sedikit kesedihan bagi saya. Duh, sampai ending Woo-jin tetap harus memendam perasaannya ke Eun-kyeong. Woo-jin cinta sendiri. Sedih.. 


Bagaimana? Apakah teman deestories sudah nonton drama Good Partner? Apa kesannya? Kalau belum nonton, yuk tonton sekarang. Nggak nyesel, dramanya emang bagus kok. 


Trust me.. 


12 komentar

  1. Kebetulan aku pun nonton drama Korea Good Partner, kesan ku dari drama Korea ini. Jang Na-ra selalu all out dalam memerankan perempuan yang diselingkuhi. Kemudian kaya akan POV terkait perceraian. Bagaimana para klien yang sedang proses bercerai sangat beragam banget.

    Kemudian terkait perselingkuhan memang adalah kesalahan yang sebaiknya tidak dimaafkan karena hal tersebut akan menjadi kebiasaan.

    Ngasih gambaran juga kalau pasangan bercerai dan ada anak, sia anak pun jadi korban dan harus merasakan perasaan yang tentunya rumit serta menyedihkan. Seharusnya yang mau selingkuh mikir panjang sih, minimal kasian sama anak.
    Drakor ini bagus 16 episode yang kaya.

    BalasHapus
  2. Belom belom aku udah gak sanggup nonton drama ini. Wes nyari spoilernya aja. Wkwk. Suka kebawa emosi soalnya nonton seputar perselingkuhan, perceraian pokoknya yang bikin darting gitu. Jang Na Ra aja kebawa emosi ampe hp nya dilempar ancur beneran. Haha..

    BalasHapus
  3. aku belum nonton, tapi videonya sering seliweran di berandaku dan nggak nyangka kalau yang main adalah Mbak Jang Na Ra, astagahh apa kabar ya dia, lama ga pernah apdet beritanya.
    Dan pas come back main drama yang lumayan bagus juga nih. Cuman kadang aku memang agak males kalau ceritanya soal selingkuh-selingkuh, gregetan soalnya hahaha

    BalasHapus
  4. Udh masuk dlm list , tp belum sempet nonton. Lagi marathon yg lain mba.

    Aku tuh masukin good partner Krn yg main Jang na ra 😍😍. Sukaaaa deh Ama banyak Drakor diaaa. Imut banget muka yaaa 😄👍

    Makanya penasaran pas tahu dia main di Drakor hukum begini. Banyak yg bilang juga baguuus.

    BalasHapus
  5. Jang Nara emang juara kalau soal acting ya. Premisnya seru sih soal pengacara perceraian. Ternyata perkara perceraian di Korea juga rame ya. Soalnya di Indonesia juga suka heboh. Dan yang jadi korban utama tetap anak-anaknya

    BalasHapus
  6. Aku suka Jang Na Ra nih dan emang awet muda bangettt. Jarang nonton dorama tema hukum tapi yg ini kok menarik ya? Udah tamat kan ya? Lebih senang nonton yg udh tamat daripada yg on going.

    BalasHapus
  7. Aku belum nonton karena sebenarny aku jarang banget liat drakor..bisa dihitung berapa drakor yg kutonton disaat demam drakor sedang melanda hehe...
    Tapi baca sinopsis ini aku jadi tertarik sie karena memang aku suka yg tema nya hukum ,thriller gt tapi bukan horor yaa :)

    BalasHapus
  8. Sudah masuk daftar tonton tapi belum mulai nonton sampai akhirnya eh, keburu baca ulasannya di sini. Kisah perselingkuhan dilanjutkan dengan perceraian memang akan jadi bahan cerita yang gak habis2 ya. Karena akan ada akibat yang harus ditanggung, bukan oleh si pelaku namun orang di sekitarnya.

    BalasHapus
  9. Jang Na Ra imut banget sih, gumush pengen cubit pipinya... hahaha... aku udah lama banget nggak nonton drakor, kayaknya bagus nih Good Partner buat dimasukin ke dalam list nonton...

    BalasHapus
  10. Perlu banget ini masuk watchlist. Apalagi yang maninnya zombieeeee a.k.a jang nara. Buseeeet ni orang kaga tua-tua apa yak? jhahhahaha
    Aku paling suka sih film dengan latar per-hukum-an dan per-pengacara-an, soalnya selain seru.. jadi dapat insight dan ilmu baru seputar hukum-hukuman.

    BalasHapus
  11. Kisah pengacara spesialis perceraian. Tapi kemudian dia yang bercerai sama suaminya gitu ya. Kisah yang rumit. Cuman aku memang nggak terlalu suka sama drama tentang perceraian begini sih.

    BalasHapus
  12. saya pun sudah menonton drama ini meskipun memang ga semua episodenya, keren banget memang aktingnya Jang Na-ra dan Nam Ji-hyun ini, cewek-cewek cerdas yang badas, patutu ditiru banyak perempuan lainnya dan memberikan insight banyak juga sih bagi saya soal perempuan

    BalasHapus