Annyeong haseyo teman deestories..
Wah, sudah lama banget ya nggak bahas drama Korea di blog ini. Padahal, akhir-akhir ini lumayan banyak drama yang ditonton. Hanya saja, energinya nggak ada buat ditulis. Halah..
Tapi jangan khawatir, hari ini saya akan mengulas drama Korea terbaru dari si cantik dan imut Park Bo Young! Daily Dose of Sunshine adalah drama terbaru Park Bo Young yang baru selesai saya tonton.
Drama ini mengangkat isu kesehatan mental yang memang sedang related akhir-akhir ini ya!
Drama Daily Dose of Sunshine
Profil
Judul : Daily Dose of Sunshine / Morning Comes to Psychiatric Wards Too
(Jungshinbyungdongedo Achimyi Wayo/ 정신병동에도 아침이 와요)
Pemeran Utama : Park Bo Yung, Yeon Woo Jin, Jang Dong Yoon, Lee Jung Eun
Tanggal Rilis : November 3, 2023
Tayang Setiap : Completed
Genre : Slice of life, Medical, Psychological
Episode : 12
Network : Netflix
Pemain
Park Bo Young sebagai Jung Da Eun
Jung Da Eun adalah perawat tahun ketiga yang baru saja pindah ke poli psikiatri. Sebelumnya dia adalah perawat di poli penyakit dalam.
Jika di poli penyakit dalam Da Eun berhadapan dengan pasien yang sakit secara fisik, di poli neuropsikiatri dia bertemu pasien yang sakit mentalnya. Tentu ini adalah hal yang sangat berbeda.
Demi mengetahui bagaimana kesehatan mental itu, Da Eun rajin menonton video edukasi saat perjalanan berangkat dan pulang kerja. Dia pun tak segan bertanya pada rekan sejawatnya yang sudah lebih dulu bekerja di poli neuropsikiatri.
Dia cepat belajar dan punya rasa empati yang tinggi terhadap semua pasiennya. Tak heran, dia pun cepat diterima. Bahkan menjadi perawat favorit para pasien.
Yeon Woo-jin sebagai Dong Go Geun
Do Go Geun adalah dokter spesialis proktologi. Go Geun ini menderita OCD (Obsessive Compulsive Disorder). Di pun menemui dokter psikiatri untuk meminta bantuan menghilangkan kebiasaannya membunyikan jari-jari tangannya.
Sering bertemu dan melihat Da Eun tersenyum membuat Go Geun tiba-tiba sembuh. Dia tak lagi memiliki kebiasaan membunyikan jari-jarinya.
Jang Dong-yoon Song Yu Chan
Song Yu Chan adalah sahabat Da Eun sejak kecil, mereka juga bertetangga. Yu Chan adalah pribadi yang ceria. Dia selalu ada di sisi Da Eun.
Namun ternyata dia memiliki gangguan mental, dia menderita panic attack. Serangan panik inilah yang membuatnya berhenti bekerja di kantor. Yu Chan memilih membantu kedua orang tuanya mengelola restoran ayam goreng.
Lee Jung Eun sebagai Song Hyo Jin
Song Hyo Jin adalah kepala perawat bangsal neuropsikiatri. Hyo Jin sangat sabar dan membimbing para perawatnya. Tak terkecuali Da Eun.
Dia juga melindungi perawatnya saat bermasalah dengan pasien.
Siapa sangka, adik kandungnya juga menjadi salah satu pasien di bangsalnya. Ini menjadi konflik tersendiri baginya.
Sinopsis Drama Daily Dose of Sunshine
Drama Daily Dose of Sunshine ini bercerita tentang kehidupan Da Eun sebagai perawat di bangsal neuropsikiatri. Di mana sehari-hari dia merawat para pasien yang memiliki penyakit mental. Banyak sekali jenis penyakit mental yang dibahas dalam drama ini. Melalui cerita yang ringan, penonton bisa memahami berbagai jenis penyakit mental dan bagaimana menyikapinya
Bertugas di bangsa neuropsikiatri
Cerita dimulai dengan kepindahan Da Eun ke bangsal neuropsikiatri. Awalnya, rekan-rekannya mengira Da Eun terlibat masalah di poli penyakit dalam, tempat dia bekerja sebelumnya. Sebab, tidak biasanya perawat tahun ketiga berpindah poli.
Meski belum banyak pengetahuan tentang penyakit mental, Da Eun tidak menyerah. Dia rajin belajar seputar kesehatan mental. Membaca buku-buku tentang kesehatan mental hingga mendengarkan video edukasi.
Da Eun juga tidak segan bertanya pada rekan sejawatnya di sana. Mulai dari kepala perawat Song Hyo Jin hingga dokter Hwang Yeon Hwan yang diperankan oleh Chang Ryul. Kebetulan dokter Hwan ini adalah tutor belajarnya saat SMA.
Walau tidak mudah, Da Eun berhasil menjalankan tugasnya sebagai perawat bangsal neuropsikiatri dengan baik. Sikapnya yang selalu ingin membantu orang lain dan punya empati tinggi, membuatnya bisa merawat pasien dengan baik.
Mengenal berbagai penyakit mental
Drama dua belas episode ini membuat penonton mengetahui berbagai macam penyakit mental. Setiap episode membahas satu jenis penyakit mental. Dibuka dengan kasus bipolar, kemudian penonton diajak mengenal gangguan kecemasan, OCD, PTDD, dan berbagai penyakit mental lainnya. Kalau dihitung, ada sekitar 10 penyakit mental yang dibahas dalam drama ini.
Baca Juga : Cari Tahu, Biaya Konsultasi Psikolog Mahal atau Murah?
Tak hanya itu, dalam drama ini juga diperlihatkan apa yang harus kita lakukan saat terkena gangguan mental. Tentunya kita harus menghubungi para ahli. Berobat ke bangsal neuropsikiatri. Tidak malah melakukan self diagnosis sendiri.
Semua bisa jadi pasien
Penyakit mental ini bisa dialami oleh siapa saja. Baik laki-laki maupun perempuan. Dari berbagai jenis usia dan beragam status sosial.
Drama Daily Dose of Sunshine ini memperlihatkan bahwa semua bisa jadi pasien bangsal neuropsikiatri. Semua orang bisa terkena penyakit mental.
Mulai dari perempuan terpandang yang punya hidup sempurna, laki-laki yang harus berjuang menjadi PNS, remaja yang mencari jati diri bahkan para tenaga kesehatan juga bisa.
Dalam drama ini, dokter Go Geun diceritakan mengalami OCD. Dia tak segan berobat pada rekan sejawatnya di bangsal neuropsikiatri. Ada juga perawat senior bangsal neuropsikiatri yang bernama Park Seo Yeon (Lee Sang Hee). Perawat Yeon kesulitan menjalankan perannya, sebagai ibu dan perawat. Burden (beban ganda) yang dipikulnya ini membuat dia menderita pseudodementia.
Dijelaskan dalam drama tersebut bahwa pseudodementia merupakan demensia palsu. Memiliki gejala yang sama dengan demensia namun tidak merusak otak, serta penyakit ini mengganggu daya ingat, konsentrasi, dan berkembang lebih cepat dari demensia pada umumnya.
Bahkan, setengah perjalanan drama ini, Da Eun pun mengalami gangguan mental. Akibat pasiennya mati bunuh diri, Da Eun terguncang.
Da Eun mengalami amnesia disosiatif. Amnesia Disosiatif yaitu suatu kondisi dimana pasien memiliki ketidakmampuan secara mendadak untuk mengingat kembali informasi pribadi atau peristiwa masa lalu.
Review Drama Daily Dose of Sunshine
Saya sangat menikmati drama tentang kesehatan mental ini. Berbagai penyakit mental dengan istilah medisnya, mudah dipahami karena dikemas dalam cerita yang ringan. Drama ini benar-benar secara nyata menggambarkan bagaimana perjuangan pasien penyakit mental. Sembuh dari penyakit mental itu tidak mudah. Apalagi, setelah sembuh harus kembali beradaptasi dengan dunia luar. Masih harus menerima stigma dari masyarakat.
Mungkin karena drama ini memang berangkat dari kisah nyata perawat bangsal neuropsikiatri. Ya, drama Daily Dose of Sunshine ini diangkat dari webtoon yang ditulis oleh karya Lee Ra-ha. Sang penulis merupakan mantan perawat yang membingkai pengalamannya menghadapi pasien ke dalam webtoon tersebut.
Ditengah cerita sehari-hari dari bangsal neuropsikiatri, kisah cinta juga ditampilkan. Meski ada cinta segitiga, akhirnya Da Eun bisa bersama orang yang memahaminya dan mencintai dengan tulus.
Baca Juga : Review Drama Korea It's Okay to Not Be Okay, Cinta yang Menyembuhkan
Drama Korea ini sangat recommended untuk ditonton. Kita bisa memahami bagaimana penyakit mental itu. Dan juga bisa tahu apa cara yang bisa dilakukan jika terkena penyakit mental.
Penyakit mental bisa disembuhkan. Jangan ragu menghubungi para ahli dan lakukan pengobatan.
“Kata orang, sebelum fajar datang, ada subuh yang tergelap. Tetapi, satu hal yang pasti. Tak ada yang jadi pasien sejak lahir, dan tak ada yang jadi pasien sampai akhir. Tak mungkin langit gelap selamanya, fajar pasti segera tiba.” – Song Hyo Jin
Wawasan bertambah bagus banget kan ya dengan menonton drama ini. Jadi penyakit mental itu jadi tahu banyak jenisnya. Kalau di kampung saya kan penyakit mental itu sudah dianggapnya gila saja. Padahal pemahaman seperti itu sangat keliru ya
BalasHapusSelalu suka dengan film-film yang mengangkat soal isu kesehatan seperti ini. Apalagi, biasanya drama Korea tuh pasti ada sentuhan emosional yang mengena banget.
BalasHapusAgak gimana gitu ya...ternyata semua orang bisa punya kecenderungan sakit mental. Nah loh...
BalasHapusJadi pengen nonton filmnya nih, supaya lebih paham, penyakit mental tuh apa...
Udah gitu filmnya juga ada drama percintaannya juga...
Pasti banyak wawasan dan pengetahuan diperoleh setelah menonton drama Korea Daily Dose of Sunshine ini. Saya duka dengan drama bertema kedokteran begini, ga cuma terhibur tapi ada manfaatnya. Seperti di drama ini jjadi tahu berbagai macam penyakit mental sebaab di setiap episode membahas satu jenis penyakit mental.Wahh!!
BalasHapusRelate bgt ama kondisi skrg. Di mana tuntutan kerja yg besar, ditambah stres saat berangkat dan pulang krj bikin anak zaman skrg gampang terserang mental health-nya.
BalasHapusDrakor inj recommended bgt sih terutama yg ingin tahu jenis2 penyakit mental, cara menyembuhkannya meski hrs konsultasi dgn dokter khusus serta bs bljr ttg org2 yg terkrna penyakit mental serta cara mengatasinya.
Tema ceritanya memang lagi hangat-hangatnya diomongin publik sekarang ini, soal kesehatan mental.
BalasHapusJarang ada drama dengan tema seperti ini, disatu sisi ada konflik, disisi yang lain penonton juga mendapat wawasan baru soal dunia kedokteran terutama mengenai kesehatan mental
kadang kita kalau belajar dari buku misalnya, suka nggak ngeh, tapi kalau pas nonton drama jadi tau juga akhirnya
Banyak ilmu yang bisa didapat dari nonton drama ini ya. Wah, mau masukin ke daftar nonton dulu ah.
BalasHapusBenar juga ya. Urusan mental ini bisa kena ke siapa saja. Bahkan seorang dokter yang sudah belajar banyak tentang itu pun bisa dapat masalah mental. Cuma memang permasalahan sekarang ini banyak melakukan diagnosa sendiri. Jadi, agak rumit .
BalasHapusaku suka banget sama Park Bo-young ini. imuuut banget. suka eonni ini gegara liat di Strong Girl Bong-soon. blm liat drama inii tp sering liat seliweran di IG kayaknya seru sih hihi
BalasHapusKerennya film dan Korea tuh gini, mereka gak cuma menyajikan berita, tapi juga memberikan banyak ilmu. Apalagi kalau latarnua medis, mereka gak main-main risetnya. Dalem banget.
BalasHapusKorea itu gilaaa kalo bikin drama yaa ❤️❤️❤️❤️. Kereen semua dan berbobot. Sampe ttg penyakit mental juga dibuat drama..at least penonton JD tahu kan. Bahwa ada banyaaak macam2 sakit mental.
BalasHapusIni udh masuk dlm listku mba. Ntr lagi mau ditonton kalo marathon drama ku yg lain udh selesai ❤️😄
Wah ada Yeon Woo Jin ya. Jadi beda banget kalo rambutnya keriting. Aku jadi penasaran nih sama filmnya tapi temanya itu triggering deh. Cocok buat generasi zaman now yang sering membicarakan tentang kesehatan mental.
BalasHapusNonton dramanya sekaligus jadi masukan juga ya untuk lebih peduli dengan kesehatan mental
BalasHapusWah iya penyakit mental ini memang kelihatannya sepele, tapi dampaknya besar untuk masa depan
BalasHapusWah iya penyakit mental ini memang kelihatannya sepele, tapi dampaknya besar untuk masa depan ya dan semua orang bisa kena penyakit mental kalau nggak aware
BalasHapusTernyata banyak ya istilah mental health. Ini drakor memang selalu totalitas appsti ya, bagus banget buat nambah pengetahuan. Masukin list dulu tonton kemudian, hehe..
BalasHapusAku juga baru tahu soal ini
HapusMakanya aku mau nonton tapi aplikasi nontonku lagi error
Kudu diperbaiki segera
Awal liat tertarik dengan tema yang diangkat, di pertengahan cerita kayak wow ternyata Da Eun yang seorang perawat juga bisa kena mentalnya. Nambah wawasan juga jenis2 penyakit mental yang ada di drama ini
BalasHapusNah betul nih. Memang kalau yang diserang bagian mental itu lebih berbahaya daripada fisik yang diserang
HapusBelum nonton
BalasHapusAplikasi nontonku buyar
Entah kena apa kok gak bisa dibuka
Habis ini saya usahakan nonton
Udah lama bangen g nonton tontonan drama atau film Korea nih. dari sinopsisnya aja aku sudah tertarik karena mengangkat tema kesehatan mental.
BalasHapusSesedih itu nonton drama ini.
BalasHapusAku juga jadi ngecek dan kembali melihat ke diri sendiri "Apakah aku ada yang gak sehat dari segi mental?"
Ngga semua orang bisa paham dengan orang yang memiliki penyakit mental. Saya punya teman kayak gt dan mereka perlu teman untuk bicara. Salah satunya itu. Mungkin treatment yang lain selain terapi saya nggak paham tapi setidaknya ada teman untuk bercerita segala macam..
BalasHapusPas nonton drama ini, aku ngerasa pas banget momennya saat scene Yeon Woo-jin kretekin jari-jari tangannya. Anakku juga gitu deh.. Aku sampek KZL, karena kadang dilakuinnya pas sholat. Trus aku ceritain adegan ini. Dan anakku can't relate, hahaha.. tapi aku seneng balutan kisah dari sisi psikologis, tapi dibuat tidak judgement. Cakep banget~
BalasHapusFilm yang menyuarakan.hati.banyak orang yang tidak boleh disepelekan. Kesehatan mental sesuatu yang patut diketahui
BalasHapusBagi yang kurang peduli dengan penyakit mental harus banget lihat film ini ya, sepertinya aku pengen sekali melihat karena akhir-akhir ini aku suka mencari tahu tentang mental health
BalasHapusThanks kak rekomendasi Drakornya
Entah mengapa aku merasa terharu membaca review drakor ini. Pernah nonton cuplikannya di tiktok, asli bikin terenyuh. Tapi kayanya butuh mental juga buat nontonnya. Gak seru dong kalau dari awal sampai akhir nangis bombay 😅.
BalasHapusSetelah It's Okay to be not Okay, menurutku Daily Dose of Sunshine ini termasuk drakor yang juga bagus mengangkat soal kesehatan mental. Misalnya adegan seorang tokoh utama yang belajar mengutamakan kepentingan dieinya sendiri dengan berkata "tidak" atau memuji diri sendiri. Duh itu adegan udah bikin terenyuh.
BalasHapusdi NetFlix ya....harus nonton nih sepertinya seru dan mengedukasi tentang mental healthy jadi bisa sekalian belajar
BalasHapusSekarang banyak orang yang terkena penyakit mental. Ada saja sih alasannya drama ini tentu menambah wawasan baru terkait penyakit mental
BalasHapuswaah baru aja nih mau aku tonton xD kemarin bolak balik liat di netflix jadi tergoda juga mau nonton, hihi.. keliatannya memang bagus ya, dengan tema kesehatan mental.
BalasHapuswah mau nonton aku. kesehatan mental hari gini mudah sekali terganggu self diagnosis ternyata nggak boleh yaa
BalasHapusbagus ya ini kayaknya dramanya tapi mungkin ada yang bisa ketrigger nontonnya. aku belum sempat nonton sih ini mbak semoga nanti bisa nonton
BalasHapuswaah recommended nih filmnya. mirip hospital playlist yaa, ga ada pemeran antagonis..suka nih...masuk dalam keranjang deh
BalasHapusudah aku masukin watch list karena pengen belajar berbagai penyakit mental :D
BalasHapus