Halo, teman deestories apa kabar?
Hari ini, saya mau cerita tentang produk skincare terbaru yang saya gunakan akhir-akhir ini. Saya mau cerita tentang pengalaman menggunakan Dewpre Multi Vita Balm selama dua Minggu terjadi.
Tahu nggak, akhir-akhir ini saat menonton drama Korea, perhatian saya tertuju sama multi Balm berbentuk stik yang sering digunakan oleh pemeran utamanya.
Gampang gitu, cukup aplikasikan di wajah, biasanya di bawah mata dan pipi, eh langsung wajah terlihat lembab. Saya jadi ingin memiliki stik multi balm seperti itu.
Keinginan saya pun segera terwujud. Saat tahu Dewpre, brand skincare andalan saya, mengeluarkan produk Multi Vita Balm. Wah, bentuknya mirip seperti yang sering saya lihat dalam Drama Korea, tapi dengan merek yang berbeda.
Dewpre Multi Vita Balm
Multi Vita Balm ini adalah produk terbaru dari Dewpre. Multi Vita Balm ini adalah produk brightening, anti-wrinkle, nourishing, dan moisturizing tipe stik
balm. Inovasi baru pengganti krim jar yang besar menjadi berbentuk
stik balm yang lebih simpel.
Dewpre Multi Vita Balm ini dibuat dengan formula dan teknologi dari Korea (Made In Korea) yang
sudah terverifikasi (vegan, BPOM, dermatologically tested).
Baca Juga : Dewpre Paeonia Brightening, Skincare Lokal Kualitas Korea
Di Korea, produk seperti ini sudah lama digunakan. Multi Vita Balm di Korea memiliki kandungan ekstrak oil yang banyak, sesuai dengan cuaca di sana. Namun, tidak demikian dengan di Indonesia, Multi Vita Balm disesuaikan dengan kulit perempuan Indonesia, tidak terlalu banyak ekstrak oil, agar kulit tidak terlihat berminyak.
Manfaat Menggunakan Dewpre Multi Vita Balm
Vita balm yang diluncurkan oleh Dewpre ini memiliki manfaat untuk membuat kulit lebih lembab, mencerahkan warna kulit secara merata, menyamarkan kerutan dan antioksidan.
Berikut HERO INGREDIENTS dalam Dewpre Multi Vita Balm.
1. Hyaluronic Acid and Fructan untuk sebagai Moisture Boom
2 Alpha-bisabolol untuk efek brightening & glowing
3. Adenosin yang berfungsi untukemperbaiki Kerutan, anti-oksidan, dan merevitalisasi kulit lelah 4. Various Extracts yang menutrisi kulit
5. Vitamin C membuat kulit menjadi sehat dan lembab
Review Dewpre Multi Vita Balm
Selama dua minggu saya sudah mencoba Dewpre Multi Vita Balm ini secara rutin. Berikut review-nya.
Packaging
Multi Vita Balm ini punya kemasan yang girly banget. Warnanya pink. Kemasan luarnya berupa kotak persegi panjang. Di kotak tertulis informasi lengkap seputar produk, ingredients, manfaat, cara pemakaian, hingga tanggal kadaluarsa.
Baca Juga : Dewpre Tea Tree 5.5 Cleansing Foam dengan pH Balanced
Sementara itu, multi balm ini berbentuk stik balm. Simple dan praktis untuk digunakan. Ukurannya kecil, mudah dibawa kemana-mana.
Ingredients
Ethylhexyl Palmitate, Synthetic Wax, Water, Polyglyceryl-2 Dipolyhydroxystearate, Benzyl Glycol, Bisabolol, Squalane, Lithospermum Erythrorhizon Root Extract, Adenosine, Ethylhexylglycerin, Melia Azadirachta Leaf Extract, Melia Azadirachta Flower Extract, Coccinia Indica Fruit Extract, Butylene Glycol, Solanum Melongena (Eggplant) Fruit Extract, Aloe Barbadensis Flower Extract, Lavandula Angustifolia (Lavender) Oil, Simmondsia Chinensis (Jojoba) Seed Oil, 1,2-Hexanediol, Ocimum Sanctum Leaf Extract, Curcuma Longa (Turmeric)
Root Extract, Corallina Officinalis Extract, Fructan, Sodium Hyaluronate, Hydrolyzed Hyaluronic Acid, Caprylyl Glycol, Sodium Acetylated Hyaluronate, Sodium Ascorbyl Phosphate, Magnesium Ascorbyl Phosphate, Ascorbyl Glucoside, Tetrahexyldecyl Ascorbate, Sodium Riboflavin Phosphate.
Tekstur dan Aroma
Teksturnya berupa balm padat berwarna pink. Ketika di aplikasikan ke wajah, langsung meresap dan wajah pun menjadi lembab. Teksturnya mirip lip balm, hanya saja kandungan minyaknya lebih sedikit. Aromanya wangi dan lembut.
Cara Pakai
Dioleskan seperti menggunakan lipbalm. Namun Multi Vita Balm ini
digunakan pada beberapa bagian seperti dahi, bawah mata, pipi, garis kerutan, leher, atau pada bagian wajah atau leher yang kering, berkerut atau lebih gelap.
Baca Juga : Rekomendasi Physical Sunscreen SPF 50+ PA++++ dari Dewpre yang Wajib Dicoba
Multi Vita Balm ini mudah digunakan kapanpun dan di manapun. Senyawanya aman digunakan baik untuk remaja
maupun orang dewasa. Dapat digunakan setiap hari.
Harga
Rp. 249.000,00
Pengalaman Menggunakan Dewpre Multi Vita Balm
Saya sangat suka dengan multi balm dari Dewpre ini. Kemasannya cantik, mirip seperti yang ada dalam drama Korea. Saat menggunakannya, saya berasa seperti eonni-eonni dalam drakor, hehehe.
Kebetulan tipe kulit wajah saya normal dan cepat kusam. Sudah kepala tiga, membuat saya harus lebih perhatikan agar tak banyak kerutan di wajah. Makanya saya rutin menggunakan Dewpre Multi Vita Balm ini.
Multi Vita Balm ini paling sering saya gunakan di bawah mata dan dahi, tempat di mana kerutan halus mulai muncul.
Rasanya segar saat mengaplikasikan ke wajah. Apalagi setelah banyak melakukan aktivitas di luar rumah. Menggunakan Dewpre Multi Vita Balm ini membuat kulit saya yang lelah jadi segar kembali. Kulit pun jadi terlihat lebih glowing.
Bagaimana? Teman-teman mau juga kan cantik dan awet muda seperti eonni-eonni itu? Jangan tunggu nanti, yuk segera beli Dewpre Multi Vita Balm ini. Beli saja di Official Store Dewpre di Shoppee dan Tokopedia.
Bisa juga dengan mengunjungi website dan sosial media dari Dewpre. Ada diskon launching sebesar 25%, lho. Ikuti juga campaign menarik di sosial media Dewpre.
Iya loh daku kepikirannya juga gitu, ini kayak eonni. Soalnya jadi keinget si Jaksa Kang Hana di Taxi Driver pakai seperti itu hehe
BalasHapusJadi kepingin punya Juga mba Dewpre Multi Vita Balm ... Biar wajah lebih fresh n glowing apalagi kayak ciwi2 Korea ya mulis bangt mereka tuh...
BalasHapusAku sering nih liat produk ini di drakor2, iklannya soft klo di drakor gak kaya iklan di sinetron2 kita ahaha. Dewpre Multi Vita Balm biasanya dipake buat di bawah mata sama di pipi gitu biar gak kering wajahnya.
BalasHapusWow... Sebagus itu ya efek dari Dewpre Multi Vita Balm. Cocok nih buat emak-emak di atas 40 th. Penggunaannya juga praktis, pas buat emak-emak yang (sok) sibuk... Btw, buat bapack-bapack seperti aku, boleh gak sih?
BalasHapuswah, mauuuu....
BalasHapusini kaya di drama korea itu ya?
diolesin di bagian tertentu agar wajah nampak fresh alami
Deprew Multi Vita Balm ini praktis ya mbak diaplikasikannya, walau bentuknya mungil tapi kandungannya komplit, ada brightening, anti-wrinkle, nourishing, dan moisturizing.
BalasHapusYang penting juga, formulanya disesuaikan untuk kulit wanita Indonesia dengan karakteristik cuaca dan kondisi alamnya yang khas
Wihiii ini sih ajiibb bgt kandungannya
BalasHapusBisa bikin kulit makin shining, glowing kyk pemain drakor.
Cuss mupeng 😆
Wow....ada Vitamin C untuk kesehatan dan kelembababn kulit. Harganya lumayan ya, kak. Tapi kembali lagi, kalau udah cocok harga bukan lagi nomor 1.
BalasHapusYa ampun mbak, tadi kalau aku skip bacanya pasti udah ngira kalau ini Dewpre Multi Vita Balm itu seperti Lipstick, wehhehee. Untungnya ga ketipu
BalasHapusTernyata bentuknya aja mirip tapi cara penggunaannya berbeda, pun kandungan untuk kulit wajah juga jauh lebih banyak.
Seandainya ada budget, mau banget nih punya Dewpre Multi Vita Balm nya mbak
Waaah..praktis banget menggunakan Multi Vita Balm.
BalasHapusSelain easy to use, travel friendly pula.. Bisa dibawa kemana-mana tanpa makan tempat banyak dan bikin kulit wajah, bibir hingga daerah yang terasa kering, bisa dilembabkan menggunakan Multi Vita Balm.
Aku sempet terkecoh, kirain macam lip balm, haha. Pas baca review lebih lanjut, ternyata bisa buat kerutan di wajah biar jadi lebih fresh ya. Mau juga deh, soalnya kelihatan praktis banget tinggal oles-oles
BalasHapusSaya pikir tadinya ini untuk pelembap Bibir aja Mba, ternyata bisa buat sekitar area mata atau yang ada kerutan. Suka deh ama packagingnya, cantik. Warna pinknya soft
BalasHapusWah iya sering lihat di drakor nih...harganya sepadan dengan kepraktisan. Apalagi Multi Vita Balm bisa digunakan pada beberapa bagian seperti dahi, bawah mata, pipi, garis kerutan, leher, atau pada bagian wajah atau leher yang kering, berkerut atau lebih gelap. Jadi bisa di banyak area...praktis dan hemat pastinya
BalasHapusKemasannya mudah diaplikasiin ya Dee, tapi harganya .. nangis ..
BalasHapusDewpre Multi Vita Balm pasti bagus - kusering liat banyak yang revies and rekomendasiin
ho baru ngeh kalo nama produk yang suka dipake sama eonni2 di drakor itu namanya multi balm. jujur saya sempet kepo n penasaran pengen coba juga haha. ternyata multi fungsi bisa buat kulit wajah sama bibir juga. Note brand Dewpre yah
BalasHapusPakai Dewpre Multi Vita Balm jadi satset gak pake lama yaa..
BalasHapusLangsung lembab dan mencerahkan kulit.
Jatuh cinta banget sama produk yang all in one begini, jadi manfaatnya banyak dalam satu kemasan. Andalan sebagai penyelamat ketika travelling atau beraktivitas sehari-hari.
Pas pertama baca judulnya aku pikir bakalan bahas balm buat bibir. Eh tahunya ini bener-bener multifungsi ya penggunaannya. Jadi mau coba juga deh, apalagi kalau praktis dan bisa bantu mengatasi masalah kerutan di wajah. Biar awet muda kaya eoni di drakor yaa.
BalasHapusmungkin nanti produk balm kayak gini bakal banyak juga ya, mbak diproduksi sama brand lokal soalnya korea itu termasuk kiblat kita kalau urusan skincare
BalasHapusOwh ini produk yg multiguna itu ya? Kaya yang ada di drakor. Bisa utk bibir, kelopak mata jidat dagu leher dan pipi.ternyata harganya lumayan ya.
BalasHapusHarganya lumayan mahal juga. Tapi kalau hasilnyz memuaskan begini sih, jadi pengen punya juga kan biar wajah segar bak aktris drakor, hehehe.
BalasHapus