Halo, teman deestories
Apa kabar?
Wah, saya hari ini senang sekali. Setelah kemarin diundang ke Jakarta oleh IndiHome untuk acara Inagurasi Indihome Blog Competition 2022, hari ini diajak Office Tour IndiHome.
Ada tiga lokasi yang menjadi tujuan office tour ini, yaitu OPMC (Outside Plant Maintenance Center) Telkom, Kantor dan TIOC Command Center Telkom. Seperti apa keseruannya? Yuk, baca sampai habis, ya!
OPMC Telkom
Kunjungan pertama ke gedung OPMC Telkom, yang terletak di Jl. Padjadjaran 39 Bogor, Bogor, Jawa Barat. Gedung berlantai 5 ini menjadi pusat layanan keperluan para pelanggan IndiHome, mulai dari pemasangan jaringan hingga menampung keluhan pelanggan terkait layanan.
Dari peserta yang ada, dibagi menjadi dua kelompok, kebetulan saya masuk ke kelompok dua. Kunjungan pertama kelompok dua adalah lantai 4. Kami berkunjung ke layanan digital media IndiHome.
Layanan digital media IndiHome ini bertugas untuk menampung semua keluhan pelanggan IndiHome yang dikirimkan melalui sosial media.
Layanan digital media IndiHome ini beroperasi 24 jam nonstop, tak heran pekerjaannya bekerja dalam sistem shifting.
Selama ini, keluhan yang paling sering adalah persoalan koneksi. Namun, ada juga keluhan yang sangat menantang. Beberapa hari terakhir ini, masalah kebocoran data menjadi trending topik di Indonesia. Tak terkecuali di layanan digital media IndiHome. Ada juga pelanggan yang bertanya tentang kebocoran data.
Menjadi bagian dari digital media IndiHome tentu harus memiliki kemampuan komunikasi yang baik. Tak heran, sebagian pekerjanya merupakan lulusan ilmu komunikasi.
Tentunya juga harus sabar dalam menerima setiap keluhan yang datang. Bagaimanapun, IndiHome ingin memberikan pelayanan yang memuaskan bagi semua pelanggannya.
Di era digitalisasi seperti ini, orang-orang semakin mudah mengungkapkan pendapatnya di sosial media. Termasuk dalam menyampaikan keluhan terhadap layanan IndiHome. Uniknya, beberapa pelanggan bahkan me mention Presiden Jokowi saat menyampaikan keluhannya. Menanggapi hal ini, tentu tim digital media IndiHome sudah punya SOP tersendiri.
Senang bisa melihat kantor digital media IndiHome ini. Kantor didesain kekinian dan instagramble, khas anak muda banget. Sesuai dengan tim digital media IndiHome yang memang didominasi oleh anak muda.
Setelah puas mencari tahu ada apa saja di lantai 4, kami melanjutkan perjalanan ke lantai dua. Di lantai dua ini adalah kantor dari TAM CF. TAM CF ini punya empat layanan, Digital Environment, Fulfillment Control Centre, Quality Control - 2, dan Salam Perdana.
Digital Environment adalah layanan help desk berbasis digital yang berfungsi sebagai support dalam pengecekan hasil tagging jarak ODP oleh Sales Force, validasi kartu identitas calon pelanggan IndiHome, verifikasi data SF, dan juga melakukan pengawalan kendala poin SF dan Sobat IndiHome.
Baca Juga : Bersama IndiHome Lakukan Telekonseling untuk Mendukung Menyusui Saat Pandemi
Fulfillment Control Centre adalah layanan outbound call yang bertugas melakukan verifikasi pelanggan baru IndiHome, mulai dari ketentuan berlangganan, validasi data pelanggan, validasi paket dan harga, serta manajemen janji.
Quality Control - 2 ini adalah layanan yang bertugas melakukan validasi dokumen foto proses instalasi dari berita acara teknis.
Salam perdana adalah layanan yang bertugas menyapa pelanggan IndiHome baru dan migrasi, untuk memastikan IndiHome sudah aktif dan berfungsi normal, juga melakukan call penawaran ke pelanggan potensial IndiHome dan upgrade paket.
The Telkom Hub
Setelah puas berkeliling di kantor OPMC Telkom, kami kembali ke Jakarta. Destinasi kedua dari Office Tour ini adalah The Telkom Hub yang berada di Jalan Gatot Subroto, Jakarta.
The Telkom Hub ini adalah komplek kantor dari PT. Telkom Indonesia.The Telkom Hub terdiri dari tiga gedung utama, yaitu Grha Merah Putih, Telkom Landmark Tower dan Telkomsel Smart Office.
Rombongan blogger IndiHome Blog Competition berkesempatan berkunjung ke Telkom Landmark Tower dan Grha Merah Putih.
Telkom Landmark Tower
Tujuan pertama adalah Telkom Landmark Tower. Saat datang, saya dan teman-teman langsung menuju lantai 8. Saya berkesempatan melihat salah satu fasilitas bagi karyawan PT Telkom Indonesia, Telkom Sport Center.
Disini semua karyawan bisa berolahraga. Banyak alat-alat fitness yang bisa digunakan. Ada billiard dan tenis meja juga.
Mini cafe dengan alat musik juga ada disini. Paling surprise adalah kursi pijat yang sering saya lihat dalam drama Korea, juga ada disini
Baca Juga : Drakor Class, Sebarkan Semangat Literasi dan Hallyu Bersama Internetnya Indonesia
Wah, jadi karyawan PT Telkom Indonesia pasti bahagia dan sehat. Ada fasilitas Telkom Sport Center ini.
Grha Merah Putih
Setelah istirahat siang, kami diajak ke TIOC (TelkomGroup Integrated Operation Center). Ini adalah pusat pengendalian data dari TelkomGroup yang terletak di Grha Merah Putih. Disini kita bisa melihat bagaimana Telkom mengoperasikan jaringannya.
Di TIOC tersaji data seluruh Indonesia bisa dipantau disini. Selain yang berkaitan dengan pelayanan internet IndiHome juga data-data lainnya yang berkaitan. Mulai dari data sosial media yang paling banyak diakses, data bencana alam, situasi kemacetan, hingga vaksinasi COVID-19.
Saat di TIOC tidak boleh mengambil gambar. Sebab, ini berkaitan dengan perlindungan data pribadi.
Pekerja disini juga bekerja selama 24 jam sehari, sehingga ada sistem shifting. Orang-orang dibalik layar inilah yang jadi garda terdepan saat ada gangguan terkait pelayanan internet IndiHome ini.
TIOC memastikan semua keluhan pelanggan bisa terselesaikan sesegera mungkin. Maksimal 3 jam. Jika lebih dari 3 jam, maka akan jadi peringatan tersendiri bagi perusahaan.
Fokus TIOC adalah memastikan semua perangkat termonitor dgn baik dan pelayanan bisa cepat selesai.
Penutup
Senang sekali bisa berkesempatan mengikuti Office Tour IndiHome ini. Dari sini saya jadi tahu, betapa IndiHome selalu memberikan pelayanan yang terbaik bagi pelanggannya.
Tak salah jika IndiHome menjadi andalan internetnya Indonesia. Menjangkau semua wilayah Indonesia dengan memberikan pelayanan yang terbaik.
Terima kasih IndiHome.
wah keren ada alat fitness, jadi pengen kerja di Telkomsel hehehehe
BalasHapusWah, kantornya keren banget, tidak hanya menjaga pelayanan terhadap nasabah, tapi juga menjaga kesehatan fisik dan mental karyawannya
BalasHapusBaru ini lihat ada kantor dengan fasilitas yang selengkap itu
Jadi pingin berkunjung juga kesana nih
Kantornya futuristik sekali ya mb. Jadi mupeng juga pingin kesana. Tapi boleh kah bawa pasukan se abrek. Kayaknya belum ramah anak ya mba.
BalasHapuswaaaaaaa selamat mbaaak ikut indihome kemarin ya, keren ih. Daaan kantornya indi keren ya hahaha, bener kata mbak juwi kelihatan futuristik
BalasHapusKeren Nba Dian, bisa merasakan halan2 bareng blogger lainnya, jdi bisa kongkow bareng ya, mba. Indihome memang keren, memberikan penghargaan terhadap blogger memiliki arti memajukan literasi bangsa.
BalasHapusWah bagus ya mbak kantornya, tidak hanya memperhatikan kepentingan dan pelayanan kepada pelanggan tetapi juga para karyawannya. Jempol banget.
BalasHapusOh kantornya Indihome Telkom ini di Bogor dan Jakarta ya berarti. Semoga Indihome bisa memberikan pelayanan internet yang baik dan stabil buat masyarakat.
BalasHapusAaakkk senangnyaaa
BalasHapusBarokAllah mba Dee.
Makin semangat jadi blogger ya.
Apalagi IndiHome baiikkk
Selamat Mba jadi pemenang di event ini dan bisa mengikuti Office Tour IndiHome juga malam inagurasi. Dari kantornya, kebayang jadinya performa IndiHome yang selalu memberikan pelayanan yang terbaik bagi pelanggannya.
BalasHapusWaah senangnya BarakAllah ya mba udah jadi pemenang IndiHome plus diajak jalan-jalan keliling office nya IndiHome
BalasHapusSeru banget bisa office hour gini, serasa sekalian sambil main deh, hehe.. Selamat ya mbak, pasti makin semangat nulis juga..
BalasHapuswah kantornya keren banget, lengkap sampai ada fasilitas sport centernya juga
BalasHapusselamat ya mbak Dee, mantap mbak
Kerennya kantor Telkom, salah satu perusahaan telekomunikasi terbesar Indonesia. Konsep gedungnya keren ya, terlihat modern, fasilitasnya pun lengkap, semoga kapan2 saya juga mengintip ke sana.. hehe
BalasHapusKeren sekali nih mba dirimu bisa ikutan office tour di kantor IndiHome. Penasaran nih bagaimana cara IndiHome mengatasi permasalahan kebocoran data yang disampaikan oleh pelanggan. Penting soalnya kan, data-data pribadi yang terekspos itu bakalan berbahaya bagi si pelanggan.
BalasHapusSelamat ya, Mbak, sudah terpilih jadi pemenang plus diajak jalan-jalan bersama IndiHome. Rezeki nomplok.
BalasHapusWaah seru banget tour nya, selamat ya Mba terpilih jadi pemenangan dan bisa jalan-jalan ke Kantor Indihome. Saya di rumah pakai Indihome nih skrg, alhamdulillah lancar jaya.
BalasHapusWih keren ya jd berasa tour online ke telkom nih, spa tau besok" bisa dapat krsempatan ke sana jg heheh
BalasHapus