Halo, apa kabar sahabat deestories? Semoga selalu sehat dan bahagia, ya!
Bagaimana resolusi tahun 2022? Apakah banyak yang ingin dicapai?
Hari ini, akhirnya saya berani memutuskan untuk menulis resolusi saya di blog. Bukan, bukan buat pamer kok. Tapi buat reminder saja untuk diri sendiri. Syukur-syukur bisa jadi inspirasi buat sahabat deestories.
Apa itu Resolusi?
Sebelum saya bercerita tentang apa resolusi yang ingin saya capai di tahun 2022 ini, ada baiknya kita bahas tentang pengertian dari resolusi.
Apa sih resolusi itu? Apakah resolusi itu sama dengan goal setting?
Menurut KBBI (Kamus Besar Bahasa Indonesia), resolusi adalah putusan atau kebulatan pendapat. Atau secara sederhananya, resolusi itu adalah kebulatan tekad.Titik di mana kita sudah memutuskan ingin mencapai sesuatu, itulah yang disebut resolusi.
Kalau menurut Coach Aji Darmawan, resolusi adalah hasil dari goal setting. Jadi, sebelum kita membuat resolusi maka kita harus menetapkan tujuan terlebih dahulu.
Pentingkah Membuat Resolusi?
Pada awal tahun baru, banyak diantara kita yang beramai-ramai membuat resolusi. Ini wajar, kok. Tahun baru menjadi momen yang tepat untuk memulai perubahan baru, caranya ya dengan menetapkan resolusi ini.
Lalu sebenarnya, pentingkah membuat resolusi? Kalau buat saya, penting! Bagi saya, resolusi semacam petunjuk tentang apa saja yang ingin saya lakukan.
Membuat resolusi bermanfaat untuk membantu kita agar lebih fokus mencapai tujuan. Tidak bingung lagi tentang apa yang harus dilakukan.
Resolusi di 2022
Tahun ini saya membuat 3 hal yang ingin dicapai di tahun 2022. Sengaja buat 3 resolusi saja, biar bisa fokus dan lebih mudah dicapai.
Resolusi saya di tahun 2022 :
1. Menjalankan pola hidup sehat
2. Cerdas finansial
3. Produktif Menulis
Sebenarnya, tiga hal tersebut sudah jadi resolusi saya di tahun lalu. Tapi, sayangnya tidak semua bisa terwujud 100%.
Resolusi menjalankan pola hidup sehat bisa dibilang hanya 50% berhasil. Saya sudah mengurangi konsumsi gula, sudah olahraga rutin seminggu sekali.
Hanya saja, belum bisa konsisten rutin olahraga setiap hari dan menerapkan food combining. Juga masih sering beli makanan di luar rumah, yang pastinya bukan makanan yang sehat 😌😌😌
Resolusi cerdas finansial ini yang paling amburadul. Duh banyak banget jajan selama 2021. Jadi merasa boros banget. Hikss, makanya harus berubah.
Produktif menulis adalah resolusi yang berhasil saya capai. Saya rutin menulis 32 artikel content writer setiap bulannya. Juga beberapa sponsor post dan produk review di blog.
Naskah buku solo kedua juga sudah fix, menunggu terbit saja dari penerbit. Terlibat dalam 5 antologi. Alhamdulillah, 2021 benar-benar produktif!
Buat Action Plan Agar Resolusi Sukses
Belajar dari kegegalan tahun lalu, dan juga inspirasi dari acara New Hope New Episode with Semeleh beberapa hari lalu, sekarang saya tak sekadar menuliskan resolusi saja.
Saat membuat resolusi, saya juga menuliskan action plan nya.
Menjalankan pola hidup sehat
1. Sarapan buah
2. DEBM (Diet Enak Bahagia Menyenangkan)
3. Jalan kaki 30 menit/hari
4. Olahraga WIM (Women In Momentum) seminggu sekali
5. Kurangi konsumsi gorengan dan gula
Cerdas finansial
1. Menabung 1,5 juta/bulan
2. Beli 2 gram LM /2 bulan
3. Kurangi jajan dan makan di luar rumah
Produktif menulis
1. ODOP (One Day One Post)
2. Membaca buku selama 15 menit per hari
Itulah action plan dari resolusi saya tahun ini. Harapannya, saya bisa mencapai tiga resolusi tersebut tahun ini.
Kesimpulan
Resolusi membantu kita untuk tetap fokus pada tujuan. Bila ingin resolusi tercapai, jangan lupa membuat action plan.
Jadi, apa resolusimu tahun ini?
Resolusi 2022 saya, menjadi blogger profesional. Bayangan saya ketika menentukan blogger profesional sebagai resolusi adalah, membangun blog yang berkualitas dari sisi konten dan performa blog secara keseluruhan, juga profitabel.
BalasHapusTahun lalu, tak disangka, untuk pertama kalinya saya mendapat penghasilan dari ngeblog. Dan itu yang memotivasi saya untuk serius memperbaiki blog saya. 😁
Iya juga ya tuk daftar resolusi kayaknya 3 poin juga cukup supaya kita fokus untuk mencapainya. Dan sebagai ibu rumah tangga resolusi saya ga beda jauh sama resolusi mba Dian, yaitu seputar ingin menjalankan pola hidup sehat, mulai berinvestasi dan fokus ngeblog.
BalasHapusResolusi 2022 saya biasanya menyelesaikan resolusi 2021 yang tertunda yang dibuat di 2020. Hhehe, tapi secara keseluruhan terus rutin olahraga ringan setiap hari. Kalau di bidang blogging, mengembangkan blog rajasinema dengan kuantitas dan kualitas konten yang informatif, unik, dan edukatif.
BalasHapusWah, resolusinya sama denganku mba. Memperbaiki pola hidup sehat dengan menjaga pola makan dan rajin olahraga. Maklum, badan makin melar. Trus memperbaiki juga produktivitas menulis yang moddy-an. Lalu lebih disiplin soal keuangan supaya finansial aman dan gak besar pasak daripada tiang..
BalasHapussaya udah takut bikin resolusi, Mba, karena banyak resolusi yang dibuat gak pernah terealisasi. Sekarang cuman berharap semoga tahun 2022 ini lebih baik dari tahun 2021 dalam hal apapun itu
BalasHapusResolusi 2022 aku berubah total mbak Dee
BalasHapustadinya bisa gitu buat buletan-buletan kecil asmpe 50 biji! tapi ketika terbukti beberapa kali gagal, hanya tercapai 20-30 persen, maka sekarang aku ganti jadi 5 resolusi
terbesar adalah Ibadah karena butir ini bisa buanyak dan daleeeem gitu maknanya, karena semakin ke sini berasa banget amal ibadahku kurang :(
semoga berhasil resolusinya yaaa mbak Dee!
Salut, DK..
BalasHapusSemua resolusi 2022 berfokus pada kesehatan fisik dan mental. Ini memang harus dituliskan banget yaa...agar senantiasa mengalami peningkatan produktifitas.
Tahun 2021 sudah berhasil melahirkan 6 anak (baca : karya, buku solo dan antologi). Barakallahu fiik, DK.
Mbakkk itu resolusi finansialnya keren bangettt... aq bingung mau buat juga nggak ya resolusi tahun ini. Dua tahun ini rasanya berat. Semoga di tahun ini kita bisa bebas pandemi dan jadi lebih produktif ya mbak.
BalasHapusbisa dicontek nih.
BalasHapusResolusi 2022 mending cari diskonan nih Promo ACE Hardware
BalasHapus