Dee Stories

Kumpulan artikel parenting yang ditulis oleh blogger parenting Indonesia.
Suka travelling & kuliner. Konselor ASI &MPASI.

Lima Alasan Mengapa Drama Korea Layak Ditonton







Lima Alasan Mengapa Drama Korea Layak Ditonton - Drama Korea alias drakor sangat lekat dalam kehidupan ibu-ibu masa kini. Eh nggak hanya ibu-ibu seh, banyak perempuan single yang juga suka nonton drakor. Bahkan kaum adam juga banyak yang suka, termasuk suami saya! Hehehe. Hmm apa sih yang membuat drakor ini banyak penontonya? 


Drakor sebenarnya ya tidak jauh berbeda dengan sinetron indonesia atau serial barat. Namun demam drakor lebih terasa gaungnya. Maklum ledakan budaya K-Pop itu mahadasyat. Tak hanya boyband dan girlbandnya saja yang digilai, tapi juga dramanya. 


Budaya Korea meluas ke seluruh penjuru dunia. Semua tersihir oleh tayangan entertaiment negeri gingseng itu. 


Awal Mula Suka Drakor



Hmm kalau ditanya kapan mulai suka dengan drama Korea, saya bingung menjawabnya. Mungkin awalnya bukan drama Korea. Adalah Meteor Garden drakor yang saya tonton. Meski sejatinya Meteor Garden adalah drama dari Taiwan. 


Tetapi Meteor Garden lah yang akhirnya membawa saya untuk menikmati drama-drama Korea lainnya. Mulai dari Full House, Endless Love, Princes Hours dan masih banyak lagi. 


Baca Juga : Hospital Playlist, Bukan Drama Medis Biasa


Dulu nonton drakor ya cuma mengandalkan apa yang ditayangkan di saluran TV Indonesia. Bahkan saya masih nonton DOTS di RCTI lho. Drakor favorit saya saat itu. Dimainkan secara apik oleh Song Song Couple, yang sekarang sudah jadi mantan. Ah sedihhhh....


Kemudian mulai nonton drakor lewat DVD. Iya saya bahkan terakhir nonton drakor DVD beberapa bulan lalu. Sebelum pandemi covid menyerang. Tak bisa beli DVD di mall lagi karena mall nya tutup, huhuhu.


Drakor yang saya nikmati lewat DVD ada Ghost Detective, Doctor Stranger dan Sky Castle. Emang cuma sedikit sih. Soalnya saya juga lagi maraton nonton serial barat, Lucifer dan Gotham! Jadi waktunya dibagi-bagi, hehehe. Nontonnya pas malem, sekalian quality time bareng suami. Suami nggak keberatan menemani saya nonton drakor. Dia juga memikmati serunya nonton drakor. Hehehe.


Lalu saya mulai nonton drakor dari website streaming film. Doctor John membuat saya mulai jatuh cinta lagi dengan drakor. Rasanya nyandu. Kalau sudah nonton drakor yang bagus bawaannya pengen streaming terus. 


Apalagi saat suami mengabulkan langganan Netflik. Duh surga dunia deh. Bisa nonton banyak drakor. Asyik! Setelah Doctor John, saya memilih nonton Beauty Inside. Lanjut The King Eternal Monarch, ini masih ongoing. Hospital Playlist makin membuat saya cinta mati sama drakor. Jo Jong-suk (JJS) menjadi aktor favorit saya saat ini.


Saking ngefansnya sama JJS saya mulai berburu drama lain yang dia bintangi. The King 2 Hearts baru saja saya tamatlan. Meski JJS hanya sebagai second lead male, tapi drama ini sangat patut ditonton. Drama tentang konflik politik Korea Utara dan Korea Selatan yang dibalut kisah cinta penuh air mata ini sukses mengaduk-aduk perasaan saya. Dan demi JJS, sekarang saya sedang menontong Oh My Ghost! Ahhh JJS, aku padamu.. 😍😍😍


Baca Juga : The King 2 Hearts : Cinta yang Mempersatukan Dua Negara


Alasan Drama Korea Layak Ditonton



Hmm lalu kenapa sih saya begitu menggilai nonton drakor. Apa yamg membuat saya dan banyak orang suka menikmati drama Korea? Well, menurut saya ada lima alasan mengapa drama Korea layak ditonton.


1. Cerita Menarik



Pastinya alasan pertama drakor layak ditonton adalah karena ceritanya menarik. Cerita drakor selalu ringan untuk dinikmati. Menghibur dan mampu melepaskan penat setelah berkativitas. 


2. Cerita Tak Biasa



Selain menarik, jalan cerita drakor itu tak biasa. Tak sekadar kisah cinta saja. Tapi juga dibalut dengan kondisi real saat ini. Misalnya  The King 2 Hearts yang secara apik mengemas konflik politik dua Korea yang masih tegang hingga kini.


Atau bagaimana Sky Castle menceritakan ambisi orang tua terhadap masa depan anaknya. Sangat related dengan kehidupan sehari-hari bukan? 


3. Episode Singkat



Yes, ini juga jadi alasan terkuat kenapa drakor jadi pilihan tontonan. Episodenya singkat jadi ceritanya tidak bertele-tele. Meski ada juga yang panjang, tapi saya lebih memilih drakor dengan episode singkat. Ya maksimal 20 episode lah. Lebih dari itu nggak akan saya pilih, kecuali memang ceritanya menarik.


Baca Juga : Mr Zoo : The Missing VIP, Dr. Dollitte nya Asia


4. Sopan



Saya suka drakor karena selalu sopan. Meski ada kisah cinta, adegan ciumannya tidak terlalu vulgar. Nggak banyak adegan ranjang kalau nonton drakor, tidak seperti serial barat tentunya.


Kiss scene di drakor selalu terlihat romantis dan indah dinikmati. Bukan ciuman penuh gairah dan nafsu yang menggebu-gebu. Jadi kesannya cinta yang tulus gitu. Hehehe.


5. OST yang Enak Didengar



Ya setiap drakor selalu memiliki soundtrack yang easy listening ya. Apalagi pas nonton Hospital Playlist, ah lagu-lagunya enak banget.


Ya itu adalah alasan mengapa drakor layak ditonton. Drakor jadi teman setia menemani hari-hari saya saat ini. Cukup menghibur dan menghilangkan stress karena pandemi covid 19 ini belum berlalu.


Bagaimana denganmu? Apa yang membuat kamu suka nonton drakor? Share yuk..

2 komentar

  1. wow mbak D kayak aku, hobinya emang nonton. tapi masa2 pake DVD sih aku jarang nonton, mahal beli DVD, untung ada Netflix sekarang

    BalasHapus
  2. Hiburan yang menarik dan selalu ingin update.

    BalasHapus