Kosa Kata Drama Korea | youtube |
Kosa Kata Drama Korea yang Sering Dipakai dalam Kehidupan Sehari-Hari - Drama Korea terbukti menjadi alat diplomasi budaya yang sukses. Melalui drama Korea, budaya-budaya khas Korea tersebar luas di penjuru dunia. Salah satunya adalah kosa kata drama Korea. Penikmat drama Korea pun terkadang menyisipkan kosa kata drama Korea saat berbicara. Termasuk saya!
Tentang Korean Wave atau Hallyu
Korea Selatan adalah salah satu negara maju di Asia Timur. Kemajuan ekonomi dan teknologinya, tak membuat Korea Selatan melupakan budayanya. Ditengah gempuran budaya barat, masyarakat Korea Selatan tetap menjunjung tinggi budayanya, bahkan mereka menyebarkan hingga ke penjuru dunia.
Penyebaran budaya Korea yang pesat ini didukung oleh kemajuan teknologi digital mulai akhir abad 21. Budaya Korea tersebar luas ke penjuru dunia, hingga kemudian menjadi budaya populer.
Penyebaran budaya ini dikenal dengan istilah Korean Wave atau Hallyu. Hallyu adalah istilah yang dikeluarkan oleh Korea Selatan untuk menggambarkan kebudayaan Korea yang berhasil menyebar keseluruh dunia. Kebudayaan Korea yang menyebar luar keseluruh penjuru dunia ini mulai dari hiburan, olahraga, berita, politik, mode pakaian, teknologi, pariwisata hingga kosa kata.
Drama Korea, Agen Hallyu Terbaik
Drama Korea menjadi agen hallyu terbaik. Melalui cerita-cerita yang disajikan, penonton diajak menyelami kebudayaan Korea. Menurut saya, nasionalisme para sineas Korea ini patut diacungi jempol. Mereka tak pernah meninggalkan budaya bangsanya dalam setiap adegan.
Drama Korea, Agen Hallyu Terbaik | infomenarik |
Semua drama Korea selalu menampilkan sisi unik setiap kebudayaan Korea. Ini bahkan berlaku untuk semua genre. Tak hanya monopoli genre sejarah atau saeguk saja. Tapi hampir semua genre drama Korea.
Melalui cerita-ceritanya, drama Korea mengenalkan budaya Korea mulai dari ikon-ikon wisatanya, masakan Korea, fashion, teknologi, produk iklan, kebiasan-kebiasaan hingga kosa kata. Semuanya bisa diserap dengan mudah oleh semua penikmat drama Korea.
Kosa Kata Drama Korea
Menonton drama Korea tak hanya menghibur, tapi juga mendapat banyak manfaat. Salah satunya adalah belajar bahasa Korea secara otodidak.
Dialog-dialog dalam drama Korea begitu membekas bagi penontonnya. Mereka bahkan sudah mengerti banyak kosa kata bahasa Korea. Bahkan, tak jarang dalam percakapan sehari-hari juga disisipi kosa kata bahasa Korea.
Seperti percakapan di grup WA Drakor & Literasi yang saya ikuti, setiap hari akan selalu ada percakapan yang disisipi kosa kata bahasa Korea. Awalnya saya merasa aneh, maklum anak baru. Lama-lama, saya pun terbiasa. Bahkan dalam kehidupan sehari-hari saya juga menyebutkan kosa kata bahasa Korea.
Beberapa kosa kata bahasa Korea yang sering dipakai dalam kehidupan sehari-hari adaalah ;
π Oppa / Unnie
"Oppa" adalah sebutan dari seorang perempuan untuk laki-laki yang lebih tua.
"Unnie" adalah panggilan seorang perempuan untuk perempuan yang lebih tua.
π Ahjussi / Ahjuma
Ahjussi Rasa Oppa Favorit!! | kolic |
"Ahjussi" adalah sebutan utuk paman.
"Ajumma" adalah sebutan untuk bibi.
π Annyeong haseo
"Annyeong" artinya "selamat", "kesehatan". Jadi "annyeong haseo" artinya mendoakan keselamatan fan kesehatan lawan bicara. Wah selama ini ternyata saya salah. Saya kira "annyeong haseo" digunakan untuk menanyakan kabar, seperti kata "apa kabar".
π Gomawo / Kamshamnida
Dua kosa kata ini digunakan untuk mengucapka terima kasih. "Kamshamnida" adalah ucapan terima kasih yang paling sopan. Sedangkan "Gomawo" digunakan untuk terima kasih secara kasual. Hmm mungkin ibarat bahasa jawa, ada krama inggil, ada juga basa ngoko nya. Hehehe.
π Mianhae / jwaseonghamnida
"Mianhae dan jwaseonghamnida" adalah dua kata dengan satu arti, maaf. Mianhae digunakan untuk meminta maaf secara akrab. Sedangkan jwaseonghamnida digunakan untuk minta maaf secara sopan.
π Jinjayo
Pasti penonton drama Korea sudah tidak asing dengan kosa kata ini. Maklum kosa kata ini selalu bertebaran dalam setiap drama Korea. "Jinjayo" artinya "benarkah" biasanya dikatakan saat sedang kaget atau shock.
π Arraseo
"Arraseo" artinya paham. Kata ini digunakan saat ada yang bertanya, apakah kita sudah paham atau sudah mengerti sebuah penjelasan. "Arraseo" digunakan ubtum menjawab, artinya "iya paham" atau "iya mengerti".
π Aigoo
Nah ini kata yang paling sering saya gunakan dalam kehidupan sehari-hari. Saat anak-anak tidak membereskan mainan, saya akan berkata "Aigoo, kakak dan adik mainannya diberesin dong!". Atau saat suami lupa membelikan barang titipan saya, "Aigoo ayah, gitu saja lupa".
"Aigoo" artinya "astaga" "oh tidak" atau "oops". Biasanya kata ini diucapkan saat merasa gemas atau frustasi. Seringnya saya memakai kata ini, membuat anak-anak menirukan kata ini. Mereka terkadang membalas saya "Aigoo bunda, kok nonton drakor terus sih" Haha, tamat lah saya.
π Saranghae
Ah ini adalah kata paling dihafal sejuta umat pecinta drama Korea. Pasti banyak yang membayangkan bagaimana jika aktor Korea favorit mengucapkan kata ini. Duh jadi melayang ke langit ketujuh jadinya! "Saranghae" artinya saya mencintaimu.
π Daebak
"Daebak" adalah kata pujian. Artinya keren atau kece.
π Omo
"Omo" artinya "Oh tidak", biasanya diucapkan saat sedang bingung.
Nah itu tadi adalah kosa kata- kosa kata drama Korea yang sering dipakai dalam kehidupan sehari-hari. Menonton drama Korea membuat saya sedikit demi sedikit belajar bahasa Korea.
Oh ya, Baca juga tulisan dari teman-teman Drakor dan Literasi tentang kosa kata drama Korea.
Oh ya, Baca juga tulisan dari teman-teman Drakor dan Literasi tentang kosa kata drama Korea.
Topik 9: Kosa Kata Korea yang Terbawa dalam Kegiatan Sehari-hari
1. Lala- Bandung
2. Rian-Samarinda
3. Rani R Tyas - Kudus
4. lendyagasshi - Bandung
5. Nastiti - Cimahi
6. Gita - Bandung
7. Risna - Chiang Mai
8. Dwi - Jakarta
9. Ima - Sukabumi
10. Alienda - Bandung
11. Rijo - cikarang
12. Deya - Depok
13. Nadya - Bandung
14. Asri - Batam
15. Rella - Malang
16. Lithaetr
Bagaimana dengan kalian? Sudah pakai kosa kata drama Korea apa saja dalam kehidupan sehari-hari? Share di kolom komentar yuk :)
Hhahaa...Aigoo~
BalasHapusMemang uda mendarah daging yaa...jadi kebawa-bawa dalam kehidupan sehar-hari.
Anak-anak ikutan gak, Di?
yakin JJS ahjussinya mbak D? jangan-jangan masih dongseng dia.
BalasHapustahun lalu saya pernah ikut seminar himpuni yg membahas ttg korea wave,,,semoga negara kita juga dapat seperti korea, I-wave..dgn banyak ciri khas...
BalasHapusKeren Korsel. Melalui drakor, orang-orang jadi banyak belajar tentang Korea. π
BalasHapusAku gara-gara suka drama korea jadi hapal sendiri juga ama kosa kata mereka bun wkwkwk π€£. Paling sering itu aigo hahaha. Tapi ngomong-ngomong ya panggilan uni k perempuan lebih tua itu mirip bahasa padang ya hahaha. Padang juga manggil kakak perempuan itu uni juga hihihi. Kok bisa sama gitu ya
BalasHapusihh.. uri JJS-oppa kenapa jadi ahjussi?
BalasHapusbuatku mereka semua oppa hahaha
#noonangakudongsaeng
Keren deh korsel, dengan rekor orang-oranh jadi banyak belajar tentang korea, sukses selalu
BalasHapusIya, bener juga, ya, berkat drama Korea jadi tahu dikit-dikit kosa kata mereka. Saranghae, Oppa, unie, ahjusi, ahjuma, kimchi ... haha
BalasHapusAigooo aku juga suka bilang trus gumawo dan senang aja sih sama dialeg nya hehe
BalasHapusAku berkhayal apakah suatu hari Indonesian Wave bisa mendunia seperti Korean wave atau hallyu?
BalasHapusSetuju banget kalau Drama Korea menjadi agen hallyu terbaik. Aku belajar banyak tentang Korea Selatan dari drama Korea. Mulai dari makanan, budaya, fashion serta skenario drama yang menarik. aku juga jadi tahu berbagai kota hanya dari nonton drama Korea. jadi makin semnagt nonton drama Korea nih. Lho! hahaha.
BalasHapusJinja? sambil pasang tampang kaget tapi cute ehehhee....
BalasHapuskebanyakan nonton jd ngikutin logatnya. wkwkw. walau pelafalan masih acak2an yg penting PD dulu deh
BalasHapusMeski nggak ngikutin drama Korea, tapi kosakata ini sering juga muncul di komik-komik di webtoon. Jadi sekarang tahu artinya apa. Makasih, Mbak Dian.
BalasHapusKenapa ya hal2 yg berbau korea itu menarik banget buat semua orang? Saking sukanya aku jg pengen belajar bhs korea nih. Thx infonya kak
BalasHapusPecinta drakor beneran ini, sampai jadikan kata-kata diatas kosa kata harian. Hihihi
BalasHapusSampai hapal.
Tapi saya juga ada teman blogger yang sudah pakai kosakata Korea sebagai sapaan di blognya. Totalitas.
λ무 μνμ΄ μΈλ π wkwkw kerasa banget mbaak pada kena korean wave semua, apalagi di masa pandemi dan anjuran stay at home banyak yg mendadak jd fans kpop atau kdrama hehehe kalau temen telpon biasanya sapaannya langsung yoeboseyo π emang yaa power of korea ini super sekalii π
BalasHapus