Enam Bus Unik yang Hanya Ada di Surabaya |
Bus adalah salah satu alat transportasi umum yang dekat dengan kehidupan masyarakat. Bus menjadi pilihan moda transportasi di kota-kota besar.
Sejarah Bus
Tahukah kamu, istilah bus diambil dari bahasa latin yaitu omnibus yang artinya “kendaraan yang berhenti disetiap pemberhentian”. Hmm pantes ya, kita diwajibkan naik dan turun hanya di halte bus.
Pada tahun 1905 bus mulai muncul. Pada saat itj kendaraan bermotor sudah mulai menggantikan kuda sebagai alat transportasi. Omnibus diperkenalkan pada tahun 1827 di kota New York oleh seseorang bernama Abraham Brower yang hingga saat ini di Prancis dan Inggris istilah omnibus masih dipergunakan.
Pada awalnya, bus merupakan kendaraan yang ditarik kuda, kemudian dimulai dari tahun 1830-an bus bertenaga uap mulai ada. Seiring perkembangan zaman, Bus bertenaga mesin pertama muncul bersamaan dengan perkembangan mobil.
Setelah bus bertenaga mesin pertama pada tahun 1895, berbagai macam model dikembangkan pada tahun 1900-an, sampai akhirnya tersebar luas bentuk bus yang utuh mulai dari tahun 1950-an. Bus menjadi populer pada awal abad 20 karena Perang Dunia I dimana itu sangat diperlukan alat transportasi lain yang dapat mengangkut banyak penumpang.
Sebagai kota metropolitan, tentu Surabaya berusaha menghadirkan transportasi massal, salah satunya bus. Jaman dulu kala, bus menjadi moda transportasi favorit di Surabaya.
Bus pertama kali hadir di Surabaya pada era tahun 70 an. Kehadiran bus langsung disambut dengan baik oleh warga kota Surabaya. Bus kota menjadi pilihan bagi warga kota. Bentuk bus kota pada saat itu mewah, besar, dan gagah. Tarifnya juga murah. Bus kota bisa diakses oleh semua kalangan.
Bus kota yang ada di Surabaya kala itu dioperasikan oleh DAMRI. DAMRI adalah singkatan dari Djawatan Angkoetan Motor Repoeblik Indonesia yang dibentuk berdasarkan Maklumat Kementerian Perhubungan RI No.01/DAMRI/46 tanggal 25 November 1946 dengan tugas utama menyelenggarakan angkutan penumpang dan barang di atas jalan dengan menggunakan kendaraan bermotor. Salah satunya adalah bus kota. Meski dalam perkembangannya, ada beberapa bus kota keluaran perusahaan swasta.
DAMRI terus berinovasi, pada tahun 1985 DAMRI mendatangkan armada 20 unit bus tingkat dari pabrikan Leyland Motors. Seri double-deck atau yang biasa disebut sebagai bus tingkat. Bus tingkat ini melayani rute Waru–Tugu Pahlawan. Terminalnya terletak di sebelah SPBU yang terletak di jalan Aloha Sidoarjo. Saya masih ingat, saat kecil selalu suka diajak almarhum papa naik bus tingkat keliling Surabaya.
Bus Tingkat | Grifoto.com |
Seiring berjalannya waktu, bus mulai ditinggalkan. Banyak warga yang memilih menggunakan kendaraan pribadi. Mungkin karena lebih efisien waktu tempuhnya. Selain itu mungkin karena kondisi bus yang semakin tua. Banyak bus kota yang kedaannya tidak terawat. Ini membuat warga enggan naik bus kota lagi, termasuk saya.
Enam Bus Unik yang Ada di Surabaya
Akhir-akhir ini pemerintah Surabaya kembali membuat bus sebagai pilihan transportasi umum bagi warga kota. Pesatnya perkembangan kota membuat pemerintah harus menyediakan transportasi umum yang memadai. Ini penting, jika tidak maka kemacetan akan selalu membayangi setiap aktivitas warga.
Pemerintah mulai meremajakan bus-bus kota yang ada. Juga menghadirkan jenis bus baru yang bisa menjadi pilihan moda transportasi bagi warga.
Setidaknya ada enam bus unik yang hanya ada di Surabaya. Dimana keenam bus tersebut tak hanya sebagai moda transportasi saja. Tetapi juga menjadi pendukung bagi perkembangan sektor pariwisata yang ada di Surabaya.
Suroboyo Bus
Suroboyo Bus adalah bus yang menjadi ikon Surabaya. Bus berwarna merah ini resmi diluncurkan pada 7 April 2018. Bus ini adalah inovasi keren dari Dinas Perhubungan Jawa Timur.
Awalnya bus ini hanya punya satu rute, Utara-Selatan. Namun pada 6 September 2018, diluncurkan rute baru. Rute Barat-Timur. Dan pada 17 Agustus 2019, Suroboyo Bus meluncurkan rute terbarunya. Yaitu rute MERR (Midle East Ring Road). Rute MERR ini dimulai dari Kenjeran hingga Gunung Anyar.
Suroboyo Bus | Dokpri |
Keunikan bus ini adalah cara pembayarannya. Tiket bus ini adalah sampah plastik. Sampah plastik yang berupa botol plastik dan gelas air mineral bisa ditukarkan dengan tiket bus. Satu tiket bus bisa di dapat dengan menukarkan 5 botol plastik 600ml atau 10 gelas plastik air mineral.
Harapannya bus ini bisa mengurangi keberadaan sampah plastik di Surabaya. Selain itu bus ini bisa membuat keinginan masyarakat Surabaya untuk lebih memilih transportasi umum.
Suroboyo bus ini sangat nyaman. Bus ini dilengkapi dengan ac dan fasilitas keamanan lainnya (cctv, tabung pemadam kebakaran dan glass breaker). Penumpang bisa memantau bus ini melalui aplikasi Go Bis.
Bus Double Deck Mayapada
Bus double deck Mayapada atau yang lebih dikenal dengan sebutan bus tumpuk ini resmi diluncurkan pada bulan Agustus 2018. Pemerintah menerima dua unit bus ini dari program CSR Bank Mayapada.
Bus Tumpuk | @suroboyobus |
Rute bus ini adalah Utara-Selatan, yakni dari Jembatan Merah hingga Terminal Purabaya. Metode pembayarannya sama dengan Suroboyo Bus, yakni dengan menukarkan sampah plastik.
Naik bus ini seperti mengenang masa lalu. Tahun 90 an, di Surabaya sudah ada bus kota yang seperti ini. Kami biasa menyebutnya dengan bus tingkat. Lama tak muncul, sekarang bus tingkat hadir dengan wajah baru. Tentunya dengan desain modern dan fasilitas modern yang membuat penumpang lebih nyaman.
Surabaya Shopping and Culinary Track (SSCT)
Mau wisata keliling Surabaya? Kamu bisa mencoba naik bus SSCT. Bus ini adalah salah satu program wisata unggulan di Surabaya. Dengan naik bus ini kamu bisa diantar menuju tempat-tempat wisata di Surabaya.
Bus SSCT | Dokpri |
Bus ini beroperasi setiap hari, dimulai pada pukul 9 pagi dan berakhir pada pukul 2 siang. Bus ini memiliki dua rute :
a. Rute Museum (Pada Minggu I dan III).
Rute ini dimulai dari Balai Pemuda kemudian menuju museum-museum yang ada di Surabaya. Mulai dari Museum Surabaya - Museum 10 November - Museum Kesehatan - Museum Bank Indonesia - Jembatan Merah Plaza dan kembali lagi ke Balai Pemuda.
b. Rute Bahari ( Pada Minggu II DAN IV).
Rute ini akan mengantar pengunjung berkeliling wisata bahari yang ada di Surabaya. Mulai dari Monkasel - Pantai Kenjeran - Sentra Ikan Bulak. Bus diawali dan diakhiri dari Balai Pemuda.
Kapasitas bus ini hanya menampung 24 penumpang. Dalam sehari, bus ini hanya melakukan satu kali perjalanan. Makanya kalau mau mencoba bus ini kamu harus daftar terlebih dahulu di TIC (Tourism Information Centre) Surabaya yang terletak di kompleks gedung Balai Pemuda. Pendaftaran biasanya dimulai dari H-30 keberangkatan. Harga tiket bus ini adalah Rp. 7.500 untuk sekali perjalanan.
Bila kamu ingin menikmati wisata sejarah di Surabaya, kamu bisa ikut tur dengan bus SHT ini. Bus ini adalah program dari Museum House of Sampoerna. Dengan bus ini kamu bisa menjelajah tempat-tempat bersejarah di Surabaya.
Bus berkapasitas 20 penumpang ini juga dilengkapi oleh seorang tour guide. Tour guide ini yang akan menceritakan setiap kisah dari bangunan-bangunan bersejarah yang dikunjungi.
Pilihan rute bus ini antara lain :
❤ Weekdays :
🌱 Surabaya - The Heroes City :
10.00-11.00 WIB.
Rutenya monumen tugu pahlawan dan gedung PTPN XI.
🌱 Surabaya - The Trading City : 13.00-14.00 WIB.
Rutenya Kuil Hok Ang Kiong dan Bank Escompto
🌱 Surabaya - during The Dutch Occupation : 15.00-16.30 WIB.
Rutenya kantor pos Kebon Rojo, Gereja Kepanjen dan gedung Javasche Bank.
❤ Weekend
🌱 Exploring Surabaya : 10.00-11.30 WIB.
Rutenya balai kota hingga gedung javasche bank.
🌱 Surabaya - The Heroes City :
13.30 - 14.30 WIB.
Rutenya monumen tugu pahlawan dan gedung PTPN XI.
🌱 Babad Surabaya : 15.00-16.30 WIB.
Rutenya kampung kraton - balai kota - gedung cak durasim.
Bus SHT ini gratis lho. Kamu bisa melakukan reservasi terlebih dahulu ataupun langsung datang.
Pemerintah Surabaya terus melakukan banyak terobosan dalam menyediakan transportasi umum. Salah satunya adalah bus sekolah. Bus ini diperuntukkan untuk semua pelajar di kota. Harapannya dengan bus ini para pelajar bisa pergi dan pulang sekolah dengan nyaman.
Bus sekolah ini sebagai wujud mendukung program Save Our Student (SOS) sekaligus mengurangi penggunaan kendaraan bermotor, mengurai kemacetan, hemat biaya, dan anak dapat bersosialisasi dengan murid dari sekolah lain, dan terakhir, meminimalkan kecelakaan.
Ada 10 bus sekolah yang bisa melayani semua pelajar yang ada di Surabaya. Memiliki empat rute utama. Bus ini gratis, wah bisa hemat uang saku ya.
Keinginan Surabaya menjadi Eco City kini mulai terwujud. Bus listrik menjadi jawaban ditengah polemik krisis energi penggunaan BBM (Bahan Bakar Motor).
Bus listrik pertama di Indonesia ini adalah hasil karya Institut Teknologi Surabaya (ITS). Bus ini resmi diluncurkan pada 30 November 2014.
Bus ini berfungsi sebagai kendaraan kampus. Dengan bus ini, mahasiswa atau sivitas akademika ITS cukup memarkir kendaraan pribadinya di lahan parkir departemen masing-masing.
Jika ada keperluan, mereka bisa bepergian dengan bus ke pusat-pusat kegiatan kampus, seperti masjid, rektorat, kantin, ataupun perpustakaan.
Nah itu tadi enam bus unik yang ada di Surabaya. Keenam bus tersebut menjadi bukti, bahwa selain menjadi moda transportasi bus juga mendukung sektor pendidikan dan pariwisata.
Bagaimana, apa kamu tertarik mencobanya? Jangan lupa datang ke Surabaya ya. Dan rasakan pengalaman naik keenam bus unik tersebut.
Oh ya, jika kamu ingin tahu lebih banyak seputar transportasi, jangan lupa kunjungi situs resmi Kementerian Perhubungan Republik Indonesia ya. Atau kamu juga bisa mendapat berita update seputar transportasi di instagramnya, @kemenhub151. Jangan lupa follow juga ya 😊
Jadi ingat dulu pernah naik bus tingkat sama ortu. Aku merasa keren bisa naik bus itu.
BalasHapusIya,, skrg anak2 juga senang saat naik bus tumpuk
HapusKeren-keren sih busnya. Pengen keliling pake bus culinary buat wiskul deh ahahaha
BalasHapusIya asyik lho
HapusWah busnya unik banget ya. Aku udh liat berita ini di TV. Cara pembayaran Tiket bus ini bisa menggunakan sampah plastik. Sampah plastik yang berupa botol plastik dan gelas air mineral bisa ditukarkan dengan tiket bus.
BalasHapusSurabaya ini terus berbenah ya mba dian. Aku suka sekali lihat bus nya. Kalo bus nyaman begini diharapkan agar pengguna kendaraan pribadi beralih saja ke angkutan umum yang asyik seperti bus surabaya ya mba,,
BalasHapusBisnya keren keren dan lucu lucuuu. Jadi pengin keliling Surabaya naik bis double deck Mayapada deh. Eh tapi kapan ya terakhir ke Surabaya? Dah bertahun-tahun lalu.
BalasHapusdari ke enam bus, Suroboyo Bus paling keren menurut saya. Sistem pembayaran dengan menukar botol plastik sangat mengedukasi masyarakat untuk lbh peduli lingkungan
BalasHapusKeren deh surabaya bisa mengurangi sampah plastik botol dapat ditukarkan dengan tiket dari bus
BalasHapusAnak saya mupeng banget mau naik bus tumpuk itu, tapi selalunya nggak dapat tempat, udah 2 kali kami rebutan di Bungurasih dan sia-sia belaka hiks.
BalasHapusApalagi liburan kayak gini, banyak yang wisata naik bus tumpuk ini :)
Busnya keren2 banget ya pengen coba ahh pas mudik k surabaya kayaknya pas bngt buat keliling2 k surabaya
BalasHapuscuma pernah naik SHT. itupun karena saya ngotot minta jalan2 naik bus. waktu masih hamil zril, pula. pengen naik yg lainnya...
BalasHapusBus nya cantik cantik ya, wajib dicoba kalau nanti ke surabaya. Penasaran sama yang double deck
BalasHapusHehe.. jadi pengin main ke Surabaya, antara lain karena penasaran dengan 6 jenis bis tersebut. Di kota saya cuma ada bis TransJogja :). Etapi jaman kecil dulu saya pernah naik his tingkat di Solo.
BalasHapusWah keren ya inovasi bus di Surabaya. Ku jadi penasaran pengen nyobain bus pariwisatanya nih
BalasHapussatu pun aku belum pernah naik. jadi penasaran mau ngerasain juga. udah lama kayaknya aku gak ke surabaya, trakhir tahun 2012 apa ya kalau gak salah
BalasHapusBanya juga ya bus di Surabaya. Jadi, tinggal pilih bus yang mana kalau mau ke mana. Bus SHT itu mirip Bandros yang di Bandung.
BalasHapus